Dirjen Bina Marga Konstruksi PUPR dan Ketua SAU lulus Profesi Insinyur USK

Dipublikasikan oleh Nurul Aeni Azizah Sari

06 Juni 2024, 08.37

Sumber: ft.usk.ac.id

Universitas syiah kuala (USK) melalui program studi program profesi insinyur (PS-PPI), kembali meluluskan sebanyak 173 lulusan profesi insinyur baru. Dari total lulusan angkatan ini, dua diantaranya termasuk dirjen bina marrga konstruksi PUPR dan ketua Senat akademik universitas (SAU) USK, Prof. Dr. Abubakar, M.Si.

Pengambilan sumpah dan pelantikan secara resmi lulusan angkatan VII dilakukan oleh ketua umum persatuan insinyur indonesia (PII), Dr. Ir. Danis Hidayat Sumadilaga, M.Eng. Sc., IPU di aula sekolah pascasarjana USK, selasa, 20 Februari 2023. “Selamat menjadi insiyur. Di Indonesia rata-rata menjadi profesi insinyur, rata-rata antara 3000-5000 per tahunnya. Saya yakin USK terus bekerja keras, berinovasi, bekerjasama, dan mampu berkolaborasi dengan pihak lain, spesifiknya industri,” kata ketua PII.

Di momen yang sama, rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan dalam sambutannya mengungkapkan, secara akulmulatif sampai hari ini jumlah lulusan insinyur dari PS-PPI FT USK telah berjumlah 726 orang lulusan. Dari data lulusan hari ini, terdapat 49 persen lulusan berasal dari ASN instansi teknis, 30 persen dari kalangan profesional swasta/BUMN dan selebihnya merupakan dosen/karyawan dari USK dan berbagai perguruan tinggi lainnya. “Harapan kami adalah agar saudara lulusan dari instansi teknik dan profesional dapat terus bersinergi dengan USK dalam pengembangan pendidikan, riset, dan penerapan teknologi keinsinyuran di berbagai bidang,” ucap Prof Marwan.

Selain itu, dapat dilanjutkan dengan proses sertifikasi insinyur profesional (SIP) melalui wadah PII agar dapat turut serta menjadi pembimbing lapangan dalam proses Magang dan Praktek Keinsinyuran mahasiswa PSPPI pada program reguler yang sudah di buka sejak tahun ajaran 2022/2023 lalu di PSPPI FT USK.

Diharapkan bagi yang mendaftar untuk angkatan ke VIII nantinya, akan banyak yang memilih jalur reguler selain jalur rekognisi pembelajaran lampau (RPL) yang masih terus dipertahankan di tahun 2024 berdasarkan hasil kongres PSPPI di surabaya pada tanggal 9 Desember 2023 yang lalu, sebelum diberlakukannya permendikbudristek No 39 tahun 2022 secara nasional, seperti yang telah dilaporkan oleh Dekan tadi.

“Ada wacana kedepan jalur rekognisi pembelajaran lampau (RPL) akan semakin dibatasi bahkan bisa ditiadakan. Hal ini menyangkut reakreditasi PS-PPI yang sekarang adalah baik Sekali akan ditingkatkan, maka yang dinilai adalah lulusan jalur regular sesuai arahan,” ujar rektor. Selain itu, Dekan FT USK, Prof. Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC melaporkan, bahwa proses pendaftaran PS-PPI angkatan VIII semester genap 2023/2024 ini rencana akan diumumkan dalam minggu ini, tinggal menunggu tanda tangan dari Rektor. Setelah pendaftaran dibuka, kami siap untuk melayani calon mahasiswa baru angkatan kedelapan dengan senang hati.

“Dapat juga kami sampaikan bahwa penerimaan mahasiswa baru angkatan ke delapan nantinya sama dengan angkatan ke tujuh lalu (Semester ganjil 2023/2024), namun ada beberapa kebijakan sesuai dengan Permendikbudristek No 39 tahun 2022,” sebut prof alfiansyah.

Sumber: ft.usk.ac.id